Itenas Pamerkan Kendaraan Listrik “Sergap Senyap” Pada Pameran Inovasi Dan Teknologi dalam rangka HUT Kodam III Siliwangi Ke-76

(19/5/2022) Institut Teknologi Nasional (Itenas) sebagai mitra Komando Daerah Militer (Kodam) III/Siliwangi berkesempatan untuk ikut memeriahkan rangkaian kegiatan HUT ke-76 Kodam III Siliwangi dengan berpartisipasi dalam acara Pameran Inovasi dan Teknologi pada hari Selasa dan Rabu lalu, tanggal 17 dan 18 Mei 2022 di sepanjang jalan Taman Pule Makodam III Siliwangi.

Pameran dibuka sekaligus juga dengan acara pembekalan On Job Training (OJT) untuk 362 lulusan Akademi Militer. Acara tersebut dihadiri oleh pejabat Kementrian Pertahanan, para pejabat TNI AD, Danlaud Husein Sastranegara serta Dalanal, Taruna dan beberapa mitra Kodam III Siliwangi. Selain itu turut hadir pula Rektor Itenas beserta Wakil Rektor Bidang Pengembangan, Inovasi dan Kerjasama pada acara pembukaan. Peserta pameran sendiri terdiri dari beberapa komunitas, diantaranya komunitas akademisi seperti LAPI ITB, FPIK-UNPAD dan POLBAN, mitra stakeholder, dan juga dari anggota jajaran Kodam III Siliwangi yang menemukan inovasi.

Pada kesempatan tersebut, Itenas memamerkan Kendaraan Listrik Sergap Senyap (mobil SS). Mobil ini merupakan hasil inovasi dari Tim Moblis Itenas yang terdiri beberapa Prodi yang ada di Itenas.  Mobil SS merupakan mobil listrik dengan peruntukan mendobrak dinding persembunyian menggunakan pelontar peluru jenis air pressured. Mobil SS juga dilengkapai dengan alat charging yang multi guna sehingga bisa di charge dimanapun sepanjang ada aliran listrik PLN dengan daya yang mencukupi.

Pada kunjungannya ke stan pameran Itenas, Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo, S.I.P., mendapatkan penjelasan mengenai spesifikasi dan peruntukkan kendaraan langsung dari salah satu anggota Tim Moblis Itenas yaitu Muhammad Pramuda Nugraha S., ST., M.T. yang juga merupakan dosen dari Prodi Teknik Mesin.

“Pameran inovasi teknologi terapan ini diselenggarakan dalam rangka sinergitas TNI bersama komponen lainnya termasuk dari akademisi juga didalamnya, dalam menyempurnakan potensi kemampuan dalam organisasi Kodam III/Siliwangi itu sendiri,” tambah Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo seusai meninjau beberapa stan pada pameran inovasi dan teknologi. Ade/Humas

Link: Foto kegiatan