Apakah kamu pernah merasa jatuh cinta seperti di film? Nah, acara Cinephile Carnival ini mengajak kita untuk merasakan pengalaman itu! Diselenggarakan oleh Perpustakaan Itenas bekerja sama dengan program studi Desain Komunikasi Visual, acara ini menjadi platform seru bagi mahasiswa untuk menyalurkan hobi dan kreativitas mereka.

Cinephile Carnival diadakan pada Rabu, 30 Oktober 2024, di Smart Classroom 4, Perpustakaan Itenas Lt 2. Acara ini tidak hanya sekedar menonton film, tetapi juga sebagai sarana pembelajaran penulisan konten kreatif. Jadi, sambil menikmati film, mahasiswa juga dapat belajar banyak hal baru!

Acara dimulai dengan sambutan hangat dari pemandu acara, Putri dan Rizka. Setelah itu, kita langsung terjun ke sesi pemutaran film “Jatuh Cinta Seperti di Film-Film”. Dengan alur cerita yang menarik, film ini membuat para penonton terbawa suasana. Salah satu mahasiswa dari Teknik Industri berkomentar, “Pesan-pesannya dapet, serunya dapet, sedihnya dapet, dan emang cowoknya egois!” Wah, tampaknya film ini meninggalkan kesan yang mendalam!

Setelah film, kita melanjutkan dengan sesi ice breaking yang penuh tawa. Dalam permainan sambung kalimat, suasana semakin seru. Dari situ, intinya kita belajar bahwa “Bagusnya egois, saling memahami itu penting, cowoknya kurang peka.” 

Usai ice breaking, dilanjutkan dengan diskusi interaktif. Para peserta diajak untuk memberikan rating film. Salah satu mahasiswa menyebutkan, “8/10! Minusnya, kematian suami Hana ga dimunculkan, bingung juga mana film mana yang asli, tapi overall filmnya bagus.” Diskusi ini membuat kita lebih peka terhadap elemen-elemen film yang sering terabaikan.

Pesan moral dari film ini juga tak luput dari perhatian. Salah satu peserta menyimpulkan, “Kita nggak bisa memaksakan ekspektasi kita terhadap orang lain. Jika kita mau membantu, jangan sampai berpikir negatif, dan jangan mengeluarkan kata-kata yang menyakiti hati orang.” Ini adalah pelajaran berharga yang bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Setelah sesi diskusi, kita melanjutkan dengan quiz online yang menantang. Para peserta menunjukkan antusiasme yang tinggi untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan menarik seputar film. Tak lupa, sesi foto bersama para pemenang quiz menambah keseruan acara. 

Momen spesial juga diberikan kepada Muhammad Naufal Hidayat dari DKV, yang mendaftar pertama kali. “Pengen nyari kegiatan aja dan pengen tau komentar orang tentang filmnya,” ujarnya. Ia menambahkan, “Kalau menurut aku, komedinya dapet, plot twist-nya ada, dan seru juga filmnya.”

Cinephile Carnival bukan hanya sekedar menonton film, tetapi juga kesempatan untuk berdiskusi, berbagi pendapat, dan tentu saja, merasakan kembali jatuh cinta dengan cara yang berbeda. Dengan acara yang interaktif dan menyenangkan ini, kita bisa belajar lebih banyak tentang film dan bagaimana film dapat mencerminkan kehidupan kita.

Jadi, siap untuk jatuh cinta lagi? Kita tunggu acara seru berikutnya di Cinephile Carnival! (NK/NS)