Penutupan PKBN Itenas Bandung

Kegiatan Lapangan Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN) Untuk Mahasiswa Baru Angkatan 2022

Kegiatan Lapangan Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN) untuk mahasiswa baru angkatan 2022, dimulai sejak 14 September 2022 sampai dengan 17 September 2022 bertempat di Pusdikif Pussenif Kodiklatad, Cipatat, Kabupaten Bandung Barat setelah sebelumnya mahasiswa angkatan 2020 dan 2021 terlebih dahulu mengikuti kegiatan lapangan PKBN.

Pelaksanaan dilakukan dalam 2 (dua) gelombang. Gelombang pertama diikuti oleh mahasiswa Prodi Teknik Elektro, Teknik Kimia, Teknik Sipil, Teknik Geodesi, Desain Komunikasi & Visual, dan Arsitektur dilaksanakan pada 14 hingga 15 September 2022. Gelombang kedua diikuti oleh mahasiswa prodi Teknik Mesin, Teknik Industri, Informatika, Sistem Informasi, Perencanaan Wilayah & Kota, Teknik Lingkungan, Desain Interior dan Desain Produk dilaksanakan pada 16 hingga 17 September 2022.

Kegiatan yang dilakukan di Pusdikif bervariatif, terdiri dari kegiatan baris berbaris dan penghormatan, tata upacara bendera dan P3K, jelajah malam, tradisi api unggun, kontemplasi dan penciuman bendera, dan praktek outbond bela negara.

Rangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) yang terdiri dari kuliah umum Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN), kegiatan lapangan (outbound) dan Program Pengenalan Belajar di Perguruan Tinggi (P2BPT), secara resmi ditutup oleh Rektor Itenas selepas upacara penutupan kegiatan lapangan PKBN yg dipimpin oleh Danpusdikif Pussenif Kodiklatad, pada hari Sabtu tanggal 17 September 2022 lalu.

Pada kesempatan tersebut mahasiswa Itenas angkatan 2022 melakukan persembahan konfigurasi bendera merah putih dan logo Itenas. Kekompakan dan kerjasama yang baik ditunjukkan oleh para mahasiswa baru.

Rektor Itenas dalam sambutannya berpesan agar para mahasiswa angkatan 2022 bangga dengan almamater Itenas dan torehkan prestasi sebaik mungkin selama menjadi mahasiswa Itenas. Dengan akreditasi unggul, kita sama dengan perguruan tinggi unggulan lainnya di Indonesia. Rektor Itenas juga memberikan ucapan selamat kepada mahasiswa angkatan 2022 atas keberhasilannya menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan PKKMB.