Peringati Usia Ke-50 Tahun, Itenas Bekerjasama Dengan Isi, Big, Dan Aflag Selenggarakan International Conference And South East Asian Surveyor Congress (Seasc) Ke-16

International Conference and South East Asian Surveyor Congress (SEASC) ke-16 digelar sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati usia ke-50 tahun Institut Teknologi Nasional (Itenas) Bandung. Kongres Internasional ini diadakan di Trans Luxury Hotel Bandung pada 2 – 5 Agustus 2022 atas kerjasama Itenas, Ikatan Surveyor Indonesia (ISI), Federation of LAND Surveying and Geomatics (AFLAG), dan didukung oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Kementerian PUPR, Dishidros TNI-AL & Badan Informasi Geospasial (BIG). Tema yang diangkat pada The 16th South East Asian Survey Congress (SEASC) adalah `The Role of Geospatial Information and Industry for Improving Regional Connectivity Towards ASEAN Sustainable Development Goals`.

Rangkaian kegiatan ini terdiri dari konferensi, pameran, paper sessions, dan industry talk yang diikuti delegasi dari regulator, praktisi, dan akademisi dibidang Informasi Geospasial negara ASEAN. Sebanyak lebih dari 600 peserta mengikuti kegiatan ini dimana sebanyak 23% merupakan peserta internasional dan 77% peserta nasional yang berasal dari akademisi, pemerintahan, dan industri. Pada sesi pameran diisi lebih dari 40 stand industri geospasial nasional dan internasional.

Acara dibuka dengan sambutan dari Rektor Itenas, Ketua ISI, Ketua Panitia SEASC 2022, dan Presiden ASEAN FLAG. Dalam sambutannya, Rektor Itenas Prof. Meilinda Nurbanasari, Ph.D., memberikan dukungan penuh dan berharap dengan adanya kegiatan ini memungkinkan adanya diskusi teknologi terkini dan aplikasinya, bertukar ide dan pengalaman inovatif, dan untuk mempromosikan penelitian masa depan tentang survei, pemetaan, dan informasi geospasial. Teknik Geodesi yang merupakan salah satu program studi yang ada di Itenas juga telah melakukan berbagai penelitian berbagai penelitian terkait Geodesi dan Geomatika. “Sebagai Rektor Itenas, saya sangat mendukung semua kegiatan penelitian untuk meningkatkan ilmu pengetahuan dan teknologi”, tambah Rektor Itenas.  Itenas juga berharap kerjasama dapat terjalin dengan semua institusi yang hadir dalam acara ini. The 16th South East Asian Survey Congress (SEASC) secara resmi dibuka oleh Rektor Itenas dengan pemukulan gong dengan didampingi oleh Ketua ISI, Ketua Panitia SEASC 2022, dan Presiden ASEAN FLAG.

The 16th South East Asian Survey Congress (SEASC) akan membahas berbagai pemanfaatan teknologi dan perkembangan industri IG bagi pembangunan berkelanjutan di ASEAN. Dalam hal ini, konektivitas wilayah menitikberatkan pada transportasi fisik, teknologi informasi, dan perdagangan. Pertimbangan penting dalam meningkatkan konektivitas regional guna mempersiapkan infrastruktur informasi organisasi dan industri geospasial berupa sumber daya manusia, regulasi, organisasi, teknologi, dan industri.

The 16th South East Asian Survey Congress (SEASC) disatukan dengan Forum Ilmiah Tahunan Ikatan Surveyor Indonesia (FIT-ISI) sebagai even forum ilmiah. Dalam rangkaian acara, ada sesi spesial berupa pertemuan AFLAG. MRA on Surveying yang beranggotakan para delegasi CA 10 negara ASEAN menjadikan AFLAG sebagai sekretariat, agar terjadi integrasi dan harmonisasi antara CA sebagai regulator dan AFLAG sebagai praktisi surveying di ASEAN.