Sabtu, 14 Desember 2024 – Institut Teknologi Nasional (Itenas) Bandung merayakan hari jadinya yang ke-52 dengan serangkaian acara yang meriah dan penuh warna, mengangkat tema “Toward Global Excellence”. Perayaan kali ini tidak hanya melibatkan civitas akademika, tetapi juga menarik perhatian masyarakat umum yang hadir untuk merasakan atmosfer kebersamaan dan kreativitas yang terpancar sepanjang acara.
Perayaan dimulai dengan Sidang Senat Terbuka yang menjadi pembuka rangkaian acara Dies Natalis. Dalam sidang ini, Itenas memberikan penghargaan kepada individu dan kelompok yang telah memberikan kontribusi luar biasa terhadap perkembangan kampus. Acara ini juga dilengkapi dengan Orasi Ilmiah yang menghadirkan pemikiran-pemikiran inspiratif mengenai masa depan pendidikan dan inovasi teknologi, sejalan dengan visi Itenas untuk mencapai keunggulan global.
Namun, yang menjadi pusat perhatian adalah Ethno Carnival, sebuah festival budaya yang berlangsung sepanjang hari dari pukul 10.30 hingga 22.00 WIB. Ethno Carnival ini dibuka dengan acara Arak-arakan dan Rampak Kendang yang mengiringi para pimpinan-pimpinan Itenas. Tidak hanya itu, terdapat festival yang menawarkan berbagai kegiatan yang menggugah minat pengunjung, dimulai dengan festival kuliner yang menyajikan aneka hidangan lezat dan berbagai pilihan makanan dan minuman dari tenant lokal. Selain itu, berbagai produk menarik juga dijual di stan-stan yang tersebar di area acara, menciptakan suasana yang semarak.
Pengunjung juga dimanjakan dengan penampilan seni dan musik dari mahasiswa Itenas dalam Art & Band Performance. Kegiatan ini menampilkan bakat-bakat terpendam mahasiswa, yang tampil dengan penuh semangat dan kreativitas. Tak hanya itu, berbagai lomba seru turut digelar, mulai dari Band Competition yang melibatkan band-band dari SMA se-Bandung, hingga lomba Coloring & Drawing Competition untuk anak-anak TK dan SD yang penuh antusiasme. Kegiatan ini menjadi wadah bagi generasi muda untuk mengembangkan bakat seni mereka sejak dini.
Bagi para mahasiswa, perlombaan E-Sport menjadi daya tarik tersendiri, di mana mereka dapat menunjukkan kemampuan bermain game secara profesional sekaligus mempererat kebersamaan dalam tim. Pertunjukan kabaret dari KAMARIO 1 Cabaret (SMA PGRI 1 Bandung) juga sangat memukau dan mampu menarik perhatian pengunjung. Tak ketinggalan, Coswalk Competition, ajang bagi penggemar cosplay dan fashion bertema karakter animasi Jepang, juga sukses mencuri perhatian.
Malam puncak acara menjadi momen yang paling dinantikan, diwarnai dengan penampilan dari grup musik Banda Neira, yang berhasil menghidupkan suasana dengan lagu-lagu yang melankolis dan penuh makna. Penampilan dari Orkes Malam Jumat turut menambah kemeriahan malam tersebut, menyuguhkan irama yang membuat para pengunjung larut dalam keceriaan. Acara ditutup dengan penampilan DJ Aulia yang memukau, membangkitkan semangat pengunjung hingga akhir acara.
Perayaan Dies Natalis Itenas ke-52 kali ini berjalan sukses dan lancar, meninggalkan kesan mendalam bagi seluruh peserta. Kebersamaan dan kekeluargaan yang terjalin melalui berbagai kegiatan ini semakin mempererat hubungan antara mahasiswa, dosen, dan masyarakat. Acara ini juga menjadi bukti nyata komitmen Itenas untuk terus berkembang menjadi kampus yang mampu bersaing secara global, melahirkan karya-karya dan generasi bangsa yang dapat membanggakan Indonesia di kancah internasional.